Flash News
Mail Instagram Pinterest RSS
Mega Menu

10 JENIS ANJING PALING SETIA

Pasti kita semua setuju jika anjing merupakan teman yang paling setia. Namun diantara semua jenis anjing, manakah yang paling setia? Menurut David Frei dari Westminster Kennel Club Dog Show, setelah melakukan pengamatan dan penelitian, ia menentukan 10 jenis anjing yang paling setia dalam sejarah hingga saat ini.
1. German Shepherd

Anjing ini sangat setia pada keluarga pemiliknya dan juga sangat pintar dan kuat. Karena itulah ia sering dijadikan sebagai anjing polisi dan penolong tim SAR. German Shepherd juga sangat protektif dalam melindungi pemilik dan area tempat tinggalnya.





 

2. Doberman Pinscher
Dulunya ia dilambangkan sebagai anjing perang yang sangat heroik. Anjing ini memiliki sifat pemberani, waspada dan enerjik. Ia sangat setia dan akan melindungi keluarga pemiliknya semaksimal mungkin.









3. Yorkshire Terrier
Anjing ini memang berukuran kecil, namun sangat sayang pada pemiliknya. Ia memiliki sifat menyenangkan dan bersahabat. Selain itu, Yorkshire Terrier juga sangat mudah beradaptasi hingga dapat hidup di daerah apapun.







4. Akita
Dikenal dengan anjing yang berasal dari Jepang. Ia dulunya dijadikan sebagai anjing perang, pemburu dan penjaga hingga ratusan tahun di Jepang. Walaupun ia merupakan anjing penjaga, ia memiliki temperamen cukup tenang dan juga sangat setia pada pemiliknya. Jika Anda ingat cerita Hachiko, ia adalah anjing dengan jenis Akita.




5. Golden Retreiver
Jenis anjing keluarga paling ideal karena pintar, mudah dilatih, menggemaskan dan sangat setia. Ia dapat dijadikan anjing penjaga, penyelamat dan lainnya. Ia suka bersosialisasi dengan manusia dan bermain-main dengan anak kecil.






6. Labrador Retreiver
Salah satu jenis anjing keluarga popular lainnya. Ia sangat setia dan penurut pada keluarga pemiliknya sehingga menjadi pilihan yang tepat untuk dipelihara.






7. Skye Terrier
Ia merupakan jenis anjing pekerja yang sangat tangguh dan juga ulet. Selain itu Skye Terrier merupakan anjing penjaga yang baik. Salah satu cerita mengenai Skye Terrier yang terkenal adalah, Greyferriars Bobby, seekor Skye Terrier, menjaga makam pemiliknya selama 14 tahun hingga ia mati.




8. Rough Coated Collie
Digunakan sebagai anjing penggembala domba selama ratusan tahun, ia terkenal sangat penyayang dan bertemperamen baik. Collie sangat cocok bermain dengan anak kecil dan sangat protektif. Ia akan menggonggong untuk mengingatkan Anda akan hadirnya orang asing.



9. Irish Wolfhound
Salah satu jenis anjing yang sudah ada dari ratusan ribuan tahun lalu. Ia sering dijadikan sebagai anjing pemburu rusa hingga serigala. Walaupun begitu, ia adalah anjing yang sangat setia dan ramah, bahkan pada orang asing.





10. Brittany
Berasal dari salah satu area di Perancis yang bernama Brittany. Anjing ini dikenal sejak abad ke-17. Brittany awalnya digunakan sebagai anjing pemburu dan pelacak. Ia sangat aktif dan setia dengan keluarga pemiliknya. Selain itu ia sangat sayang pada anak kecil dan binatang peliharaan lainnya.





sumber 

0 comments:

Post a Comment